Clock By Blog Tips

Thursday, December 30, 2010

Korut: Program Nuklir untuk Tujuan Damai

SEOUL - Korea Utara (Korut) mengatakan pengembangan fasilitas pengayaan nuklir yang mereka miliki dirancang hanya untuk memproduksi energi. Pihak Korut menyatakan hal ini sebagai respons atas kecurigaan AS.

Koran nasional Korut Rodong Shimbun mengatakan juga tengah membangun reaktor air ringan. "Untuk menjamin pasokan energi ke reaktor tersebut, sebuah fasilitas pengayaan nuklir yang modern diperlukan," sebut surat kabar tersebut seperti dilansir AFP pada Rabu (29/12/2010).

Korut menyingkap fasilitas nuklir miliknya kepada seorang pakar asal Amerika Serikat (AS) bulan lalu, memicu kekhawatiran dari banyak pihak. Para pejabat AS dan sejumlah pakar mengatakan fasilitas nuklir tersebut bisa dengan mudah dialihkan untuk memproduksi senjata pemusnah massal.
 
Kementerian Luar Negeri AS menduga Korut memiliki setidaknya satu fasilitas nuklir lainnya, selain yang telah mereka tunjukkan ke publik.

Korut telah menutup reaktor yang memproduksi plutonium, sesuai dengan kesepakatan yang dicapai melalui six-party talks. Namun Korut kemudian meninggalkan perundingan six-party talks pada April 2009 dan justru melakukan ujicoba nuklir satu bulan kemudian.

Pusat pengembangan uranium memberikan Korut jalan untuk membuat bom atom. "Pengembangan nuklir untuk tujuan damai merupakan hak setiap negara berkembang. Hak tersebut seharusnya diberikan secara adil, tidak hanya kepada negara-negara tertentu saja," sebut harian Rodong. 

"Beberapa negara besar, termasuk AS , memiliki pemikiran yang salah dengan menganggap program nuklir kamu sebagai ancaman dan menekan serta memberikan sanksi kepada kami," pungkas surat kabar tersebut
 
okezone
Beware | Interesting

0 komentar:

Post a Comment