Clock By Blog Tips

Thursday, December 30, 2010

Wadan Satgas INDOBATT Kunjungi Batalyon India


Wakil Komandan (Wadan) Satgas Batalyon Infanteri Mekanis Kontingen Garuda XXIII-E/Unifil (Indobatt), Letkol Marinir Harnoko mengadakan kunjungan kerja ke markas Batalyon India (Indbatt) di UN POSN 4 – 2 Marjouyun-Lebanon, Rabu (29/12).

Dalam kunjungannya, Wadan Satgas didampingi oleh Kasiops Mayor Inf Hendriawan Senjaya, Perwira Intrepeter Mayor Sus Hariyanto, Kasi Intel Mayor Inf Budi Santosa, Kasi Cimic Mayor Arh Sukma Yudha, Pakum Mayor Sus F. Situmorang, Kasipers Kapten Adm Arief Jatmiko, Pasiops Kapten Mar Eko Budi Prasetyo, Danki B Kapten Marinir Abdillah dan Perwira POM Lettu Pom Jarot Nyamantoro.

Wadan Satgas dan rombongan diterima oleh Komandan Batalyon India Kolonel Rajeev Kapur, SM dan perwira dijajarannya. Usai mendapat penjelasan tentang Area Operasi Indbatt dari Kepala Seksi Operasi Indbatt Mayor Nitin Mittal, rombongan melaksanakan Tour Of Area Indbatt ke Kompi C di UN POSN 4-7 C dan Kompi D di UN POSN 4-31 serta Kompi A di UN POSN 4-30.

Menurut Wadan Satgas Indobatt Letkol Marinir Harnoko, kunjungan ke Indbatt ini dalam rangka menjalin kerjasama antara Indobatt dengan Indbatt serta untuk mengetahui Area Operasi Batalyon India. Sebelum mengakhiri kunjungannya, Wadan Satgas Indobatt Letkol Marinir Harnoko menyerahkan cinderamata berupa miniatur gendang kepada Komandan Indbatt Kolonel Rajeev Kapur, SM. 
(Pa Pen Satgas Konga XXIII-E/Dispenad)

0 komentar:

Post a Comment