Clock By Blog Tips

Monday, September 5, 2011

Tajikistan Dan Rusia Sepakat Memperpanjang Sewa Pangkalan Militer


Tajikistan dan Rusia telah sepakat untuk menandatangani perjanjian baru untuk memperpanjang sewa satu pangkalan militer Rusia di Tajikistan selama 49 tahun lagi, kata kantor berita Interfax.

Presiden Rusia Dmitry Medvedev setelah bertemu dengan Presiden Tajik Emomali Rahmon mengatakan, "Kami telah sepakat bahwa kami akan memberikan instruksi kepada lembaga-lembaga kami untuk mempersiapkan penandatanganan perjanjian baru yang relevan berorientasi ke masa depan, untuk selama 49 tahun, pada kuartal pertama tahun depan."

"Sebuah perjanjian antar-pemerintah mengenai isu-isu perbatasan telah ditandatangani pada perundingan," kata Rahmon, seperti yang dilansir ANTARA, Sabtu.

"Para pihak telah menegaskan niat kuat mereka untuk terus meningkatkan kerja sama militer dan teknik militer atas dasar tanggung jawab bersama mereka demi stabilitas dan keamanan di Asia Tengah."

Rahmon menegaskan, para pihak telah mengakui pentingnya mengadopsi program kerja sama ekonomi antara pemerintah Tajikistan dan Rusia selama 2011 hingga 2014.

"Kami sepakat bahwa implementasi dari segala sesuatu yang dinyatakan dalam program ini akan membantu kita mencapai kemajuan yang cukup besar pada seluruh rentang perdagangan bilateral kita, kerja sama ekonomi dan kemanusiaan," kata Rahmon.

Industri pembangkit listrik tenaga air dinobatkan sebagai prioritas wilayah kerja sama investasi lebih lanjut bersama dengan daerah-daerah tradisional lainnya dalam kerja sama Tajik-Rusia itu, katanya.



Sumber : www.theglobal-review.com

0 komentar:

Post a Comment