Clock By Blog Tips

Thursday, December 22, 2011

Militer AS Siap Hadapi Konfrontasi Iran


Washington - Pejabat militer Amerika Serikat (AS) menegaskan, AS sudah siap untuk menghadapi segala bentuk konfrontasi dengan Iran. Militer AS juga mengatakan, saat ini mereka tinggal menunggu perintah dari Presiden Barack Obama.

Ketegangan antara Iran dan AS terlihat makin memuncak karena Iran tidak mau menyerah dalam kelanjutan program nuklirnya. Iran juga menantang segala bentuk ancaman serangan dari Israel dan AS. Ditambah lagi dengan peristiwa jatuhnya pesawat mata-mata AS di Iran.

Kepala staf militer AS Jendral Martin Dempsey mengatakan, pasukannya tengah bersiap diri untuk menerima perintah dari Presiden Obama dan melakukan serangan ke Iran. Dempsey tampaknya akan menjadi seorang yang bertanggung jawab bila Paman Sam melakukan serangan ke Iran.

"Kami tengah memeriksa beberapa pilihan yang akan kita ambil untuk Iran. Saya merasa puas karena segala kebijakan yang kami rencanakan akan dicetuskan bila memang perlu," ujar Dempsey, seperti dikutip Telegraph, Kamis (22/12/2011).

Pernyataan Dempsey muncul setelah Menteri Pertahanan AS Leon Panetta mengatakan, "tidak ada pilihan lain yang akan kami gunakan untuk mengatasi ambisi nuklir Iran."

Dempsey juga mengatakan, saat ini militer AS tengah mengumpulkan informasi intelijen tentang Iran dan mengadakan kerja sama dengan intelijen Israel. Meski demikian, AS tak bisa menjamin, apakah Israel akan memberitahu AS bila mereka akan melancarkan serangan ke Iran.

"Bila kalian mempertanyakan, apakah kami mengumpulkan informasi intelijen terhadap Iran, jawabannya adalah "ya". Ceroboh, bila kami tidak memahami kondisi suatu negara yang mengumumkan bahwa, mereka adalah musuh AS," tandasnya.

Beberapa hari yang lalu, Panetta juga mengatakan, AS tidak ingin, Iran memiliki senjata nuklir dan bila AS menerima informasi intelijen terkait pembuatan senjata nuklir tersebut, AS akan melakukan "apa saja" untuk menghentikan Iran.

Bagi AS, pembangunan senjata nuklir Iran akan memicu perlombaan persenjataan di Timur Tengah. Arab Saudi saat ini juga berniat untuk membangun senjata nuklir bila Iran membangunnya.

 

Sumber : Okezone

Baca Juga

0 komentar:

Post a Comment