Clock By Blog Tips

Tuesday, December 6, 2011

AS Takkan Bangun Basis Militer di Asia Tengah

Asisten Menteri Luar Negeri AS untuk kawasan Asia Selatan dan Tengah, Robert Blake

Baku – Amerika Serikat (AS) menegaskan, negaranya tidak berencana untuk memperluas basis militernya di Asia Tengah.

 “Kami selalu mengatakan itu, kami tidak berencana untuk membuka basis atau pangkalan militer dikawasan Asia Tengah,” ujar Asisten Menteri Luar Negeri AS untuk kawasan Asia Selatan dan Tengah, Robert Blake, seperti yang diberitakan Trend, Senin (05/12/2011).
 
Ketika disinggung mengenai keberadaan pasukan AS di Afghanistan pasca2014, Blake mengatakan, Washington masih bernegosiasi dengan Pemerintah Afghanistan terkait keberadaan militer AS di Afghanistan pada tahun 2014.

 Blake juga mengatakan, masalah kerjasama bilateral AS dan Tajikistan, dan isu perkembangan di Afghanistan menjadi pokok pembahasan dalam Konferensi Internasional mengenai masa depan Afghanistan yang berlangsung di Bonn, Jerman.

 Konferensi internasional yang berlangsung di Bonn, Jerman, secara resmi dibuka pada hari Senin (05/12/2011), konferensi ini sendiri dihadiri oleh sekira 100 perwakilan negara dan perwakilan dari berbagai organisasi internasional, konferensi ini juga dihadiri oleh Menteri Luar Negeri AS, Hillary Clinton.
 
Konferensi Internasional yang membahas masalah Afganistan yang diselenggarakan di Bonn, Jerman akan memberikan kesempatan bagi masyarakat internasional untuk membantu proses perdamaian dan rekonstruksi ekonomi di Afganistan, demikian ditambahkan Blake


Sumber : Okezone


0 komentar:

Post a Comment