Clock By Blog Tips

Wednesday, June 8, 2011

Anggaran Kemenhan 2012, Naik Jadi Rp61 Triliun


Dalam rapat pembahasan dengan Komisi I DPR, anggaran Kementerian Pertahanan (Kemenhan) disetujui naik sebesar Rp61 triliun pada tahun 2012. Sebelumnya, Kemenhan mengajukan anggaran sebesar Ro 80 triliun.

Jumlah tersebut mengalami kenaikan jika dibanding dengan anggaran tahun sebelumnya. “Pagu indikatif ada kenaikan,” kata Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro, saat rapat di Gedung DPR Senayan, Jakarta, Selasa 7 Juni 2011.

Menurut Purnomo, anggaran sebesar itu akan diperuntukkan untuk tunjangan kinerja, kenaikan berkala, kesejahteraan pegawai,  pengadaan alat utama sistem senjata (alutsista). Sementara untuk pembelian alutsista katanya, kurang Rp20 triliun dari yang diajukan.

Purnomo mengakui, porsi terbesar anggaran tersebut diperuntukkan untuk kesejahteraan pegawai. Porsi berikutnya kata Purnomo, untuk belanja barang, yakni maintenance, dan operation. Sementara prioritas selanjutnya baru untuk belanja modal, pembelian alutsista, memodernisasi alutsista.





maiwanews.com

0 komentar:

Post a Comment